Iklan

Iklan

,

Iklan

Dukung Peningkatan Koordinasi Penanggulangan Bencana, Pj Bupati Heri Hadiri Apel Siaga di Polres Batu Bara

Harian Berantas
Jumat, 18 Oktober 2024, 12:49 WIB Last Updated 2024-10-18T05:50:24Z
Polres Batu Bara menggelar apel siaga penanggulangan bencana tahun 2024 di wilayah Kabupaten Batu Bara yang berlangsung di Halaman Kantor Polres Batu Bara, Lima Puluh, Kamis (17/10/2024).
 
HARIANBERANTAS.CO - Dalam rangka peningkatan koordinasi penanggulangan bencana, Polres Batu Bara menggelar apel siaga penanggulangan bencana tahun 2024 di wilayah Kabupaten Batu Bara yang berlangsung di Halaman Kantor Polres Batu Bara, Lima Puluh, Kamis (17/10/2024).
 
Dalam apel tersebut, Kapolres Batu Bara AKBP. Taufik Hidayat Thayeb memimpin langsung apel dan melakukan inspeksi bersama Pj Bupati Heri Wahyudi dan Danyon 126 Kalacakti Mayor Inf M Syahirin Yahya terkait kesiapan personel dan perlengkapan siaga bencana yang melibatkan berbagai unsur, mulai dari pemerintah daerah, instansi vertikal, TNI, Polri, PMI, hingga kelompok masyarakat.
 
Dalam amanatnya, Kapolres AKBP Taufik Hidayat Thayeb menegaskan pentingnya kegiatan apel siaga bencana ini sebagai langkah strategis dalam upaya kesiapsiagaan bencana di Kabupaten Batu Bara. Secara umum Kabupaten Batu Bara merupakan daerah yang rawan banjir dan puting beliung saat musim hujan tiba.
 
Untuk itu, Kapolres AKBP Taufik menyampaikan perlunya peningkatan kewaspadaan dini untuk menghadapi fenomena tersebut dengan tindakan cepat seperti mendirikan posko-posko bencana yang telah dipetakan pada daerah rawan bencana.
 
Ia juga menegaskan, untuk menghadapi kondisi tersebut, penting adanya sinergitas antara seluruh pemangku kepentingan dan lapisan masyarakat dalam upaya pencegahan dan penanganan bencana.
 
Selain itu, AKBP Taufik juga menuturkan, setiap informasi terkait bencana harus segera ditindaklanjuti demi keselamatan masyarakat.
 
Penulis: Dharma Samosir

Iklan